Tulisan Jalan

Selamat Belajar Membuat Blogspot

Sabtu, 18 September 2010

Kelebihan Seorang Anak Laki-Laki

Semua anak baik laki-laki atau perempuan adalah amanah dari Allah swt dan harus dipertanggungjawabkan di hadapan-Nya kelak di akhirat. Baik anak laki-laki maupun perempuan mempunyai hak yang sama dari kedua orang tuanya. Keluarga yang mempunyai anak laki-laki semua biasanya ingin mempunyai anak laki-laki, demikian juga sebaliknya. Sebenarnya apa kelebihan yang dipunyai anak laki-laki dan apa kelebihan anak perempuan? Ikuti ulasan lengkapnya berikut ini:

Perbedaan fisik anak laki-laki dan perempuan

- Anak perempuan memiliki pandangan peripheral (sekeliling) yang lebih luas dibanding laki-laki, yakni hampir mencapai 180 derajat. Sedangkan pandangan anak laki-laki berbentuk semacam tunnel vision yang membuatnya bisa melihat jelas dan akurat apa saja yang berada tepat di depannya dalam jarak yang jauh.

“Inilah yang membuat anak laki-laki dapat menemukan toko mainan di dalam mal dari kejauhan, tapi kesulitan dalam menemukan benda-benda di rak, laci, atau lemari. Di Australia dan Inggris pernah diteliti, bahwa anak laki-laki memiliki angka kecelakaan lebih tinggi ketimbang anak perempuan dalam hal menyebrang jalan. Mata anak perempuan lebih cocok untuk aktivitas jarak dekat yang mementingkan detail. Otak anak perempuan juga memiliki kapabilitas tinggi dalam mencermati area spesifik, yang menjadikannya lebih jago mengamati perihal detil di layar komputer,” terang dr. Rusmala Deviani, SpA, dari RSU. Zahirah - Jagakarsa, Jakarta Selatan.

- Anak perempuan memiliki pendengaran lebih baik serta mampu membedakan suara ber-pitch tinggi. “Misalnya ada anak kucing menangis di kejauhan, maka anak perempuan bisa mendengarnya, sementara anak laki-laki dengan kemampuan direksional dan spasialnya bisa mendeteksi di mana anak kucing tersebut berada,” Rusmala menyontohkan.

- Anak laki-laki punya keunggulan dalam merasakan asin dan getir, sementara anak perempuan lebih unggul dalam mengecap rasa manis.

- Rata-rata otak laki-laki lebih berat 1,4 kg daripada berat otak perempuan. Selain lebih besar, otak anak laki-laki berkembang lebih cepat daripada otak anak perempuan.
Apakah anak laki-laki lebih cerdas? Ternyata belum tentu! Menurut Rusmala, perbedaan struktur otak anak laki-laki dan perempuan tidak berkaitan dengan kecerdasan.

“Ini bukan masalah fisik otak, tetapi berkaitan dengan nutrisi dan stimulasi,” terangnya. Ia menambahkan, “Berikan stimulasi yang merangsang semua indera, yakni penglihatan, pendengaran, perabaan, maka anak laki-laki dan perempuan akan sama cerdasnya!” tegasnya.

- Secara fisik, laki-laki memiliki struktur fisiologi yang tangguh, seperti massa otot yang jauh lebih banyak. Tubuh anak perempuan memiliki kekuatan hanya sepertiga dari tubuh laki-laki, pengaruh hormon pria seperti testosreron mempengaruhi hal tersebut.

- Anak perempuan kurang mampu menahan dingin disebabkan permukaan kulit yang
lebih besar, sehingga lebih suka pada suhu ruang yang lebih hangat.

- Anak perempuan mempunyai 75 persen lebih banyak kelenjar keringat yang menghasilkan bau badan daripada anak laki-laki.

Perbedaan Anak Perempuan dan Laki-Laki Secara Psikologis

Christine. V. Meaty, Psi, Psikolog dari Universitas Gadjah Mada menjabarkan perbedaan- segi psikologis laki-laki vs perempuan:

1. Anak perempuan lebih peka bila ada perempuan lain yang marah atau terluka, sementara laki-laki biasanya masih harus secara nyata melihat air mata, wajah marah sebelum benar-benar mengerti apa yang terjadi. Kepekaan wanita dalam memahami isyarat komunikasi yang halus dan samar ini sering disebut sebagai ‘intuisi wanita’ yang sebenarnya adalah kemampuan wanita yang luar biasa dalam mendeteksi detil dan perubahan kenampakan atau perilaku orang lain.

2. Dikutip dari situs www.babycenter.com berdasarkan hasil beberapa penelitian didapatkan bahwa pada anak perempuan, daerah otak yang membantu mengontrol bahasa dan emosi cenderung lebih besar. Daerah ini akan terlihat aktif ketika melihat foto seseorang. Selain itu bagian otak lain yaitu corpus callosum yang menghubungkan kedua sisi otak terlihat lebih besar pada otak anak perempuan dibandingkan pada anak laki-laki.

Beberapa ilmuwan berpikir hal inilah yang membuat anak perempuan cenderung menggunakan kedua sisi otak kiri dan kanan dalam memecahkan suatu masalah. Sementara pada anak laki-laki ditemukan bahwa bagian otak amigdala - otak yang berfungsi mengendalikan emosi lebih dalam seperti rasa takut - cenderung lebih besar.

3. Otak anak laki-laki tersekat-sekat secara tegas dan berkemampuan untuk memilah dan menyimpan informasi dengan rapi. Tapi otak anak perempuan tidak bekerja seperti itu. Cara yang bisa dilakukan anak perempuan untuk mengidentifikasi masalah di pikirannya adalah dengan membicarakannya. Jadi, ketika wanita berbicara tujuannya adalah sekadar untuk menemukan atau memahami masalah, bukan untuk menyimpulkan atau mencari solusi.

4. Anak perempuan dapat mengerjakan beberapa hal sekaligus dalam waktu bersamaan. Seringkali ketika si upik duduk menonton TV, mereka melakukannya sambil berbicara tentang banyak hal. Sedangkan si buyung tidak bisa berbicara dan menonton TV secara bersamaan, harus satu-satu.

5. Anak perempuan berbicara menggunakan perkataan tak langsung. Indirect speech ini adalah keahlian khusus para perempuan dan dimaksudkan untuk membangun relationship dengan cara menghindari konfrontasi frontal. Sementara kalimat pria cenderung pendek, langsung, berorientasi solusi dan to the point dengan kosakata lebih luas dan dibumbui banyak fakta.(Mom& Kiddie//ftr)
Sumber: www.lifestyle.okezone.com

2 komentar:

  1. Anak cwek dpt lmaran,cwok melamar he..he..he

    BalasHapus
  2. Thx infonya. Tinggal bagaimana memanfaatkan kelebihan itu dengan optimal :)

    BalasHapus